Skip to main navigation menu Skip to main content Skip to site footer

Articles

Vol. 1 No. 1 (2022): Journal of Natural Science Learning

Analisis Miskonsepsi Siswa Pada Materi Klasifikasi Makhluk Hidup Kelas VII SMP Negeri 1 Tebing Tinggi Timur Kabupaten Kepulauan Meranti

Submitted
13 March 2022
Published
31-07-2022

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui miskonsepsi siswa pada materi klasifikasi makhluk hidup kelas VII SMP Negeri 1 Tebing Tinggi Timur. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif. Data penelitian ini dikumpulkan melalui angket yaitu soal tes two tier dan wawancara. Angket diberikan kepada 3 orang validator ahli materi dan 24 siswa. Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat kategori miskonsepsi siswa yaitu tingkat pertama dan tingkat kedua. Rata-rata tingkat pemahaman siswa pada soal tingkat pertama 55,66% dan tingkat kedua 24,61%. Indikator yang menjadi miskonsepsi pada siswa yaitu sebanyak 20 indikator soal. Miskonsepsi dianalisis dengan menggunakan tes two tier pilihan ganda beralasan, dan wawancara. Hasil analisis data menunjukkan siswa mengalami miskonsepsi pada subkonsep ciri-ciri makhluk hidup dengan persentase 95,8%, pada subkonsep pengklasifikasian dan pengelompokkan makhluk hidup dengan persentase 91,6%, pada subkonsep pengklasifikasian pada kingdom dengan persentase 91,6%, pada subkonsep perubahan yang terjadi pada makhluk hidup dengan persentase 45,7%, dan pada subkonsep tingkatan pada makhluk hidup dengan persentase 91,7%.